Rabu, 13 Januari 2021

MATERI AJAR KLS 3 B

 

MENARI GERAK KREASI

 Assalamualaikum wr wb 

Selamat pagi anak sholeh dan sholeha? Apa kabar hari ini, semoga kita semua selalu dalam lindungan allah swt amin ya rabbal alamin 

Baiklah sebelum kita melanjutkan materi pembelajaran hari ini, jangan lupa untuk melaksanakan sholat duha, murojaah pagi dan mendengarkan tausyiah serta tak lupa untuk melaksanakan sholat 5 waktunya ya nak... 

Yuk untuk hari ini kita lanjutkan materi pembelajaran, yaitu : 

Tema 5 CUACA 

Subtema 2 Perubahan Cuaca

Pembelajaran 3

Tujuan Pembelajaran:

1.   1. Dengan mengamati materi dapat mengetahui pecahan

2    2. Dengan bernyanyi, Siswa dapat memeragakan tari kreasi diiringi lagu Burung Kutilang.  


Sejak pagi hingga siang hari, hujan turun. Sore ini hujan telah reda, cuaca terlihat mendung. Dayu, Lani, Beni, Edo, dan Udin pergi ke rumah Siti. Mereka akan belajar bersama. Mereka membawa payung. Bersiap sedia jika sewaktu-waktu hujan turun kembali.
Siti telah menunggu kedatangan teman-temannya. Siti menyuguhkan dua kotak kue rasa cokelat dan vanila. 
Bacalah percakapan Siti dan teman-teman berikut!

Dayu : Kita mau belajar apa sore ini? Ada yang punya ide?
Beni : Wah, melihat kue suguhan Siti, saya punya ide. Bagaimana kalau kita belajar tentang pecahan? 
Udin : Ide yang bagus. Saya belum mengerti tentang cara membandingkan pecahan.
Lani : Setuju. Bagaimana kalau Siti yang  bertugas menjelaskan? Siti kan  sudah mengerti.
Edo : Iya, Siti yang bertugas menjelaskan.
Dayu : Yuk, kita mulai belajar.

Ayo Mengamati

Siti mengambil dua kotak kue cokelat dan vanilla. Kue-kue tersebut diletakkan di atas meja.
Mula-mula Siti memotong kue cokelat menjadi 2 bagian sama besar seperti berikut.
Lalu, Siti memotong kue vanila menjadi 3 bagian sama besar seperti berikut.

Sekarang bandingkan potongan kue tersebut. Manakah yang lebih besar? Manakah yang lebih kecil? Berilah tanda “>” (lebih besar dari) atau “<” (lebih kecil dari) di tempat yang telah tersedia.

Contoh:

Jadi, 1/2 > 1/3

Jadi, 2/2 > 2/3

Ayo Menari

Masih ingatkah kamu dengan Lirik lagu Burung Kutilang yang sudah dipelajari sebelumnya?
Berikut lirik lagu Burung Kutilang 

Setelah kamu mengetahui lirik, yuk sekarang kita berlatih Tarian Kreasi diiringi lagu "Burung Kutilang".
Sebelumnya anak-anak dapat melihat video gerak tari kreasi di bawah ini 👇 



Setelah anak-anak menyaksikan video di atas.

Tugasmu!

Menirukan gerak tari kreasi ibu guru sambil bernyanyi lagu "Burung Kutilang"
Anak-anak dapat mengirimkan berupa Video dengan durasi yang secukupnya saja. 


Pengiriman Tugas: 

1. Mengirimkan dokumentasi foto beribadah (Grup WA)
2. Mengumpulkan dokumentasi foto tugas (Grup WAatau Chat Pribadi)
3. Absen pagi pada kolom komentar dengan menjawab soal berikut ini " Siapakah pencipta lagu Burung Kutilang?"


Selamat mencoba dan semoga berhasil 💪










18 komentar:

  1. Dianny Ayudhia. PS
    Jawaban: Ibu Sud

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. Alika Keiko. S
    Jawaban:ibu Sud

    BalasHapus
  4. Abdillah Nur Rachman hadir bu
    Jawaban: Ibu Sud

    BalasHapus
  5. Naira Afiifah Putri
    Jawaban: Ibu Sud

    BalasHapus
  6. Alifa Ayu Rahmadhiya
    Jawaban: Ibu Sud

    BalasHapus
  7. Salsabila Farahani Herman
    Jawaban Ibu Sud

    BalasHapus
  8. Masayu Soraya Janeeta
    Jawab : Ibu Sud

    BalasHapus
  9. Devani Audreliya Ramadhani
    Jawab:Ibu Sud

    BalasHapus
  10. Aisha Putri Fedric hadir
    Jawaban: Ibu Sud

    BalasHapus
  11. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  12. RADHIKA RAZQA PUTRANTO
    ABSEN=22
    HADIR BU
    JAWABAN=IBU SUD

    BalasHapus
  13. Gustiawan Kusuma Jaya
    Pengarang ibu sud

    BalasHapus
  14. Ukasyah Assyathir
    Jawab:ibu sud

    BalasHapus