Kamis, 16 September 2021

Tema 2 Sub Tema 4 PB 6

 Hari/Tanggal         : Kamis 16 September 2021

Kelas                      : 3D


Selamat pagi anak sholih dan sholiha kelas 3D.. 

Apa kabar hari ini ? Alhamdulillah luar biasa Allahhu Akbar  

Oh iya, Sebelum kita melaksanakan aktivitas kegiatan pembelajaran ada rutinitas harian yang dapat kita lakukan yaitu; melaksanakan sholat dhuha, murojaah pagi, mendengarkan Tausyiah serta yang tak lupa jangan sampai ditinggalkan yaitu sholat 5 Waktunya ya nak.. dan jangan lupa mengisi abasen di bawah ini ! 👇

https://forms.gle/KLTEoWZrpdPG2G2E9

Tema  2                    :  Menyayangi Tumbuhan dan Hewan

Subtema  4              :  Menyayangi Hewan

Pembelajaran         : 6

Tujuan Pembelajaran:
1.      Dengan menyimak teks dongeng, siswa dapat menemukan pesan yang terdapat dalam dongeng yang di dengar dengan tepat.
2.      Dengan kegiatan diskusi, siswa dapat membandingkan tugas-tugas ndividu berdasarkan perannya dalam kehidupan sehari-hari di tengah masyarakat (pelajar, karyawan, ilmuan, dokter, dll) wujud pengamalan sila Pancasila yang dilambangkan dalam “Garuda Pancasila”. 
3.      Dengan kegiatan  review, siswa dapat Dapat menentukan pecahan sederhana (seperti ½, 1/3, dan ¼) sesuai dengan gambar


Kamu sudah pernah membaca dongeng tentang “Si Kancil dan Buaya”. Ingatkah kamu, siapa saja tokoh yang ada dalam dongeng itu ? Bagaimana sifat tokoh – tokoh nya ? setelah kita membaca dongeng, kita bisa mengambil hikmah dari cerita dongeng yang kita baca. Bagaimana perasaanmu setelah membaca  dongeng “Si Kancil dan Buaya” ? Pesan apa yang terkandung dalam dongeng itu ?

Pada pembelajaran ini, kita akan membahas tentang dongeng si Kancil dan Buaya, tugas dan peran individu di lingkungan sekitar, dan pecahan sederhana.


Dongeng “Si Kancil dan Buaya”

Bacalah ceritadi bawah ini !

 

Si Kancil dan Buaya

         Krukukukuk...krukukuk...krukukuk...terdengar suara  dari perut si Kancil. Si Kancil pun terbangun dari  tidurnya. Perutnya terasa sangat lapar, setelah  seharian bermain dan akhirnya tertidur di dalam hutan.

        Si Kancil membayangkan mentimun, makanan  kesukaannya. Kebun mentimun tumbuh subur di seberang sungai. Kancil ingin sekali memetik mentimun di kebun itu, namun Kancil kebingungan  mencari cara untuk dapat menyeberangi sungai.  Sementara itu, banyak sekali buaya yang tinggal di dalam sungai.

         


Si Kancil pun berpikir dan  mencari akal agar dapat menyeberangi sungai.  Tiba-tiba ia berteriak  memanggil para buaya.  “Hai Buaya,..keluarlah!” teriak si Kancil. “Ada apa teriak-teriak, Kancil?” sahut Buaya. “Apakah kalian tidak merasa lapar? Aku dengar di  seberang sungai itu ada banyak daging segar yang  siap disantap, kenapa kalian tidak ke sana?” tanya  si Kancil. “Aku mau mengambilkan daging itu untuk kalian, asal bantu aku menyeberang sungai itu” lanjut Kancil. “Baiklah, tetapi bagaimana kami bisa membantu-mu?” tanya Buaya. “Berbarislah kalian sampai  ujung sungai itu, biarkan aku berjalan  menyeberangi sungai melalui  punggung kalian,”kata  Kancil. 

          Si Kancil terus melompat dari satu punggung buaya ke buaya lainnya. Hingga akhirnya si Kancil sampai di seberang sungai dan mengucapkan terima kasih kepada buaya-buaya itu atas bantuannya.

 

Kamu sudah membaca dongeng di atas,  apa saja pesan yang terkandung pada dongeng si kancil dan buaya ?

   Berdasarkan perannya dalam kehidupan sehari - hari ntuk dapat menjadi kelompok terbaik, kerja sama yang baik dari setiap anggota kelompok sangat  dibutuhkan. Melaksanakan peran masing-masing  dengan baik adalah salah satu contoh kerja sama yang baik.  Ada banyak peran dalam kehidupan sehari-hari. Kerja sama yang baik dari setiap peran sangat dibutuhkan agar kehidupan berjalan dengan baik.    

   Ada orang yang berperan sebagai pelajar, tugasnya  menuntut ilmu dengan sungguh-sungguh. Ada yang berperan sebagai guru, tugasnya mengajarkan ilmu dengan baik.  Ada petugas keamanan lingkungan, tugasnya  menjaga keamanan lingkungan. Peran apa lagi yang ada di sekitarmu ?


              Pecahan sederhana
Seorangpengusaha mempekerjakanpetani  untuk mengolah tanah perkebunannya. Pengusaha tersebut membagi tanah menjadi 16 bagian sama besar. Lalu membagi tugas seperti berikut ini.

·         Petani A bertugas menanam tomat pada 7 bagian tanah.

·         Petani B bertugas menanam sayur bayam pada 3 bagian tanah.

·         Petani C bertugas menanam cabai pada 2 bagian tanah

·         Petani D bertugas menanam bunga pada 4 bagian tanah.

 


Bagaimana setelah mempelajari materi diatas semoga dapat kalian pahami ya nak! jika ada pertanyaan dapat kalian kirimkan pertanyaannya di grup WA. Berikut adalah tugas kalian :

Latihan Soal

1.      Ibu Lani adalah seorang Guru. Tugas Ibu Lani adalah . . .

2.      Anton ingin menjadi seorang polisi. Tugas polisi adalah . . .

3.      Apa pesan dari cerita dongeng “Si Kancil dan Buaya”?

Jawablah pertanyaan di bawah ini berdasarkan gambar pada materi pecahan sederhana diatas!

4.      Tanah yang ditanami cabai terdiri dari 2 bagian.

Ditulis dalam pecahan adalah . . .

5.      Tanah yang ditanami bunga terdiri dari 4 bagian.

Ditulis dalam pecahan adalah . . .

 Jika sudah selesai kalian dapat kirimkan tugasnya kepada bu Guru dengan kolase saat kalian mempelajari materi serta mengerjakan tugas dan hasilnya agar bu Guru dapat memeriksa hasil tugas kalian dan menilainya langsung. Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian! 

Bu Guru akhiri Wassalamualaikum.wr.wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar