Rabu, 22 Februari 2023

 Hari/Tanggal            :Kamis, 23 Februari 2023

Kelas                         : 3D  

Mata Pelajaran          :  Tematik

Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!

MATERI AJAR HARI INI👇

Tema 6                 : Energi dan Perubahannya

Subtema 4              : Penghematan Energi

Pembelajaran           : 4 dan 5


Kode KD Bahasa Indonesia (3.2), PKn (3.2), Matematika (3.8) 

Tujuan Pembelajaran:
1. Setelah membaca, Siswa dapat menjelaskan informasi yang berkaitan dengan penghematan energi dengan benar.
2. Setelah mengamati gambar, Siswa dapat menuliskan pengalaman melaksanakan kewajiban dengan benar.
3. Melalui kegiatan diskusi, siswa dapat menuliskan pengalaman mendapatkan hak dan kewajiban dengan benar.
4. Setelah mengamati contoh, siswa dapat menentukan luas dalam satuan tidak baku dengan menggunakan benda konkret dengan benar.


Ayo Membaca  


Setiap hari Udin dan Edo berangkat ke sekolah. Keduanya ke sekolah dengan berjalan kaki. Siti dan Dayu ke sekolah juga berjalan kaki. Ada juga teman Udin ke sekolah naik sepeda.  
Bersepeda atau berjalan kaki bersama teman merupakan kegiatan yang menyenangkan.  Bersepeda menghemat energi bahan bakar  minyak. Karena berjalan dan bersepeda tidak membutuhkan bahan bakar minyak. 
Menggunakan transportasi umum termasuk menghemat bahan bakar minyak. Penggunaan transportasi umum mengurangi penggunaan kendaraan pribadi. Semakin banyak orang menggunakan transportasi umum, semakin banyak penghematan bahan bakar minyak. 

Isilah titik-titik berikut berdasarkan bacaan di atas!

1. Sebutkan jumlah kegiatan menghemat energi di atas?
Jawab : Ada tiga kegiatan yaitu berjalan kaki,bersepeda,dan menggunakan tranfortasi umum.

2. Apa saja yang termasuk kegiatan menghemat energi?
Jawab : Berangkat ke sekolah dengan berjalan dan menggunakan tranfortasi umum.

3. Energi apakah yang dihemat?
Jawab: Energi yang dihemat adalah bahan bakar minyak.

4. Mengapa menggunakan kendaraan umum termasuk menghemat energi?
Jawab: karena menggunakan kendaraan umum dapat menguruangi penggunaan kendaraan pribadi

5. Mengapa kalian perlu menghemat energi? 
Jawab: Kita perlu menghemat energi agar persediaan energi tetap ada di masa sekarang hingga masa depan

1. Nah setelah membaca teks di atas coba tuliskan informasi yang berkaitan dengan penghematan energi! Tuliskan dibuku latihan kalian sebagai tugas ya nak!

Ayo Menulis

Ingatkah kamu dengan kegiatan menghemat energi yang sudah dilakukan?

Coba Jawab pertanyaan di bawah ini dan kerjakan di buku latihan Tema ya Nak!
2. Manakah kegiatan berikut yang sudah kamu lakukan? dan coba ceritakan pengalamanmu tersebut!


Ayo Berdiskusisi

Kalian berhak memanfaatkan energi yang tersedia di alam. Kalian berkewajiban menjaga energi yang tersedia di alam. Menjaga kesediaan energi termasuk menjaga kehidupan.


Diskusikan hal berikut bersama orangtuamu!

1. Tuliskan hak yang telah kamu peroleh berkaitan dengan energi!
Hak yang diperoleh : Sebagai masyarakat pemerintah sudah memberikan ketersediaan energi yang cukup, Kemudahan dalam menggunakan energi misalnya listrik, energi yang diperoleh cukup baik. 

2. Tuliskan kewajiban yang telah kamu lakukan berkaitan dengan energi!
Kewajiban yang dilakukan : menjaga ketersediaan energi dengan bijak, tidak boros menggunakan energi yang sudah ada, menggunakan energi yang sudah ada seperlunya saja. 



3. Setelah melihat contoh gambar di atas coba kalian tuliskan Hak dan kewajiban berdasarkan gambar, kalian diskusikan dengan orang tuamu di rumah ya nak! dan tulis hasilnya di buku tema sebagai tugas!

Ayo Berlatih

Udin dan teman-teman ikut serta menjalankan kewajiban menjaga lingkungan.
Udin dan teman-teman menanam pohon di sekitar sekolah.
Udin dan teman-teman menanam pohon di bagian  yang diberi warna.
Lihatlah bagian yang diberi warna!
Dapatkah kamu menghitung luas bagian yang ditanami Udin? 

Jadi, luas bagian yang akan ditanami Udin adalah 9 persegi satuan.

Coba hitung luas bagian berikut ini!

 Luas bagian 17 persegi satuan


 Luas bagian 17 persegi satuan

Latihan berikutnya kerjakan soal di bawah ini ya nak!
4. 
5. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar